DISKUSI 7 TUTORIAL ONLINE KEBIJAKAN DAN STRATEGI PRODUKSI (ADBI4434)

 

DISKUSI 7 :

Kunci bagi manajemen rantai pasokan yang efektif adalah menjadikan para pemasok sebagai “mitra” dalam strategi perusahaan untuk memenuhi pasar yang selalu berubah.

Bagaimana dengan kondisi di Indonesia, khususnya berkaitan dengan terjadinya kelangkaan minyak goreng (migor)  di pasaran bebrapa waktu lalu, sehingga mengakibatkan lonjakan harga produk tersebut?

Bagaimana tanggapan Anda? Silakan diskusikan!

 

PENDAPAT DISKUSI :

Strategi Perusahaan untuk memenuhi pasar yang selalu berubah sangat diperlukan para pemasok sebagai “mitra” yang merupakan kunci bagi manajemen rantai pasokan yang efektif. Kepercayaan terhadap pemasok berkembang menjadi suatu keharusan dalam sebuah hubungan perusahaan dengan pemasok.

Kepercayaan terhadap pemasok didefinisikan sebagai kesediaan untuk mempercayai pemasok dimana kepadanya perusahaan dapat mempunyai keyakinan mengemuka begitu pentingnya kepercayaan bagi hubungan perdagangan, karena hubungan yang terjadi dicirikan oleh adanya kepercayaan yang tinggi sehingga pihak-pihak yang berkepentingan akan berkeinginan untuk melaksanakan komitmen mereka demi kualitas hubungan tersebut.

Berkaitan dengan terjadinya kelangkaan minyak goreng (migor)  di pasaran bebrapa waktu lalu, sehingga mengakibatkan lonjakan harga produk. Hal ini lebih disebabkan oleh Panic Buying dimasyarakat/konsumen yang diakibatkan  oleh kelangkaan minyak goreng dipasaran sebagai akibat respon perusahaan/produsen minyak goreng atas kebijaksanaan pemerintah mengurangi bahkan menghentikan ekspor bahan baku minyak goreng (CPO) ke luar negeri.  Kebijaksanaan pemerintah ini sedikit banyak juga mempengaruhi produksi minyak goreng untuk kebutuhan dalam negeri. Juga ditenggarai adanya hambatan di distribusi minyak goreng karena adanya pemasok ataupun distibutor nakal yang menimbun dan mempermainkan harga minyak goreng saat langka ketersediaannya di pasaran. Oleh karena itu hubungan baik antara perusahaan atau produsen dengan pemasok produk ke pasaran harus terjalin dengan baik, dan tidak ada kecurangan yang dilakukan antara kedua pihak yang mengakibatkan kerugian bagi konsumen sebagai pemakai produk.

 

 

SUMBER BERPENDAPAT :

- BMP ADBI4434; KEBIJAKAN DAN STRATEGI PRODUKSI; RIA ARIFIANTI; UNIVERSITAS TERBUKA; 2022