Diskusi 5 Tutorial Online Pengantar Ilmu Administrasi Niaga (ADBI4130)

 



DISKUSI 5 :

FORUM DISKUSI 5

Untuk memperdalam pemahaman Anda tentang Materi Sesi 5, diskusikan materi berikut ini:

Perusahaan perlu melakukan evaluasi kinerja pegawai secara periodik (setiap bulan, atau 6 bulan, atau setiap tahun), mengapa hal ini perlu dilakukan?

Selamat berdiskusi.

Salam: Tutor

 

PENDAPAT DISKUSI :

Evaluasi Kinerja Pegawai secara periodik perlu dilakukan karena Proses Evaluasi Kinerja Pegawai itu sendiri dapat dipakai sebagai sarana untuk mendapatkan umpan balik dari karyawan dan juga untuk memberikan arahan bagi karyawan untuk meningkatkan kinerja mereka.

 

Suatu evaluasi seharusnya dapat dipakai untuk mengenali kekuatan dan kelemahan karyawan dan potensi apa saja yang ada didalam diri karyawan yang dapat dikembangkan untuk kemajuan perusahaan di masa depan.

 

Sumber :

BMP; ADBI4130; Pengantar Ilmu Administrasi Niaga; Eko Widodo-Rosdiana Sijabat; Universitas Terbuka